Friday, October 24, 2014

#Review Red-A Compact Powder Translucent

Kemarin, bukan kemarin sih tepatnya seminggu yang lalu saya mendapat kiriman 'Paket Cantik' dari Red-A Cosmetics. Bukan karena saya jadi member atau pelanggan tetap, bukan, saya beberapa minggu sebelumnya memang mengikuti quiz yang diadakan Red-A Cosmetics melalui akun twitternya @myRed_A. Simpel sih quiz nya enggak susah susah amet, cuma bermodal koneksi internet yang kenceng sama pantengin terus tweetnya. Jadi dari @myRed_A memberikan potongan lirik lagu terus kita disuruh nebak judul lagu sama penyanyinya terus dimention gitu. Dan Alhamdulillah saya menjadi salah satu pemenangnya. Saya dikirimi Paket Cantik yang berupa:

1. Satu Liquid Foundation Translucent ukuran normal (30 ml)
2. Moisturizer ukuran sample
3. Cleansing Milk ukuran sample
4. Face Tonic ukuran sample
5. Facial Foam for Normal to Dry Skin ukuran normal (80 g)
6. Compact Powder Translucent ukuran normal (14 g)
7. Voucher belanja online senilai Rp 25.000,00
8. Booklet
[REVIEW] Red-A Compact Powder Translucent

Dari semua gift tersebut saya cuma bisa pakai dua item saja :(. Soalnya kalau routine-skincare saya lagi pakek dari Ella Organic Skin Care, jadi cuma bisa pakai foundie dan bedaknya aja. Oke kali ini yang kita bahas adalah Red-A Compact Powder Translucent.
Red-A Compact Powder Translucent adalah bedak padat transparan yang unik karena dapat mengikuti warna kulit sehingga menghasilkan tampilan sehari-hari yang natural dan fresh. Teksturnya ringan untuk kulit wajah. Mengandung Emollient dan Moisturizer untuk menjaga kelembaban kulit, serta Oil Absorber untuk menyerap kadar minyak berlebih pada wajah. Bisa juga digunakan sebagai Finishing touch untuk menciptakan hasil riasan wajah transparan dan berkilau. Nah itulah claim produsennya yang saya kutip websitenya dan di booklet.
Kemasan
Kalau kemasannya sih menjurus ke remaja, abege banget gitu lo bokk. Dominasi warna pink dengan logo Red-A ditengah.
[REVIEW] Red-A Compact Powder Translucent

Hemmm, seperti kita liat pink banget kan, yah emang pangsa pasarnya ditujukan ke remaja putri yah. Cukup kuat sih kemasannya menurutku, ya seperti kemasan compact powder lainnya gitulah, dengan opener semacam push gitu lah.

Tampilan & Teksturnya
Setelah dibuka, jreengg jrengg... unyuu banget. Warna bedaknya warna-warni yang soft gitu. Sekilas kayak eye-shadow kadang sekilas jugak kaya permen warna warni *_*
[REVIEW] Red-A Compact Powder Translucent

Dari gambar diatas emang ga terlalu kentara banget ya warnanya, tapi emang gitu sih dari sono nya, lembut banget warnanya. Didalamnya juga udah include spons bawaan, tapi ya seperti biasa kurang begitu diandalkan. Kalau diusapkan bagaimana? Yah namanya translucent ya transparan, jadi mengikuti warna kulit kita, kalau awal diusapin emang looks putih gitu, tapi setelah diratakan akan gabung sama warna kulit kita. Selain itu juga meninggalkan kesan shimmer gitu alias meling-meling tapi enggak lebay kok shimmernya. Bagus deh. Bicara staying power ya so-so lah diaku sekitar 2-3 jam. Aku sih biasanya nya buat finishing touch biar keliatan lebih cucokk gitu :D

[REVIEW] Red-A Compact Powder Translucent

Komposisi
Nah untuk komposisinya saya ga bisa jelasin kandungannya satu-satu, saya ga punya background farmasi atau kesehatan lainnya.
[REVIEW] Red-A Compact Powder Translucent
Hmm, seperti biasalah mengandung paraben
Pros : Murah sekitar 20.000-an, eh kalo saya gratis ding :D, nice look, cucok gliternya
Cons : Spons bawaan kurang bisa diandalkan, contains paraben maybe.




1 comment:

  1. Aku pernah punya ini.. bagusss.. walau kemasannya keliatan murah..
    tapi oh tapi, belum lama dipake udah jatuh dan bedaknya hancur berkeping2.. mau beli lagi tapi udah telanjur punya banyak bedak.. hahahaha..

    ReplyDelete